Fawaid Hidayatullah

eNjOY YOuR FRee LiFe


Ingin ini, Ingin itu.....??


Lagi-lagi masalah kehidupan, membicarakan masalah kehidupan memang tak ada henti-hentinya. karena hidup itu sendiri sudah masalah, mulai dari memelakkan mata sampai memejamkannya kembali mata kita, tentunya ada saja masalah, apalagi bagi mereka yang kurang mengerti tentang arti hidup itu sendiri.banyak sekali orang yang mengartikan hidup. tergantung bagaimana mereka melihat hidup itu sendiri. sampai saya sendiri bingung mengartikan hidup itu seperti apa? karena dari saking banyaknya masalah di dalam kehidupan itu sendiri.

Senang, susah, bosan, males, gembira, merupakan salah satu warna-warni kehidupan. kadang tanpa kita sadari, kita lebih memikirkan apa2 yang tidak ada, berkhayal.... yup berkhayal. hidup ini dibuai oleh khayalan-khayalan, seolah-olah dengan menghayal keadaan kita lebih baik, lebih menyenangkan dari pada keadaan yang sekarang atau yang kita alami. sampai2 apa yang kita lakukan setiap hari cuman berkhayal. membandingkan kehidupan kita dengan mereka yang lebih baik dari kita. "sendainya saya kaya seperti mereka, seandainya saya punya ini, itu dan banyak lagi kata2 sendainya ".

kita tidak pernah membuka kedua mata kita, tidak pernah menghayati keadaan. yang ada diotak kita hanyalah hidup enak, nyaman dan menyenangkan. sehingga kita lebih disibukkan oleh keinginan-keinginan yang menjulang tinggi. karena kebodohan inilah kita lebih sibuk mengejar-ngejar keinginan yang belum pasti. oya.. saya pernah membaca salah satu buku, cuman saya lupa judul dan pengarang buku itu, disitu saya menemukan suatu kata-kata yang menurut saya pribadi menarik sekali. kata-katanya begini " keinginan manusia adalah seperti koin-koin kecil yang dibawanya dalam sebuah kantung, semakin banyak yang dimilikinya akan semakin memberatkannya." jadi mereka belum tahu, bahwa semakin banyak keinginan akan semakin memberatkannya.


Tidak bisa dipungkiri bahwa salah satu sifat manusia adalah tidak puas. ketika mereka diberi suatu nikmat mereka pengen yang lebih besar lagi dan begitu seterusnya.bukannya saya melarang semua orang untuk memiliki keinginan. tidak ..!!! setiap orang punya keinginan, dan hal itu wajar. cuman haruskah hidup kita disibukkan dengan keinginan?.

Nasr City, Minggu 02 Maret 2008 M.

0 Responses to “Ingin ini, Ingin itu.....??”

Posting Komentar



© 2006 Fawaid Hidayatullah | Blogger Templates by GeckoandFly.
No part of the content or the blog may be reproduced without prior written permission.
Learn how to make money online | First Aid and Health Information at Medical Health